Harga Daging Ayam dan Sapi Jelang Nataru Relatif Stabil
Menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Satgas Pangan Kabupaten Landak melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Pasar Rakyat Ngabang untuk memantau ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok.
Dalam sidak tersebut, petugas menemukan adanya perbedaan harga di beberapa toko.
Satgas Pangan Kabupaten Landak melakukan sidak ke Pasar Rakyat Ngabang pada Selasa pagi lalu. Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskumindag) Landak, Gusti Agus Kurniawan.
Sidak digelar untuk memastikan ketersediaan bahan pokok serta menjaga stabilitas harga menjelang Nataru.
Temuan di Lapangan
Dalam sidak yang melibatkan beberapa tim Satgas, petugas menemukan adanya perbedaan harga antar toko untuk beberapa komoditas.
Perbedaan tersebut diduga akibat perbedaan sumber pasokan, meskipun banyak pedagang mengaku mendapat suplai dari daerah yang sama.
Untuk komoditas daging ayam, sejumlah pedagang melaporkan harga masih relatif stabil, namun terdapat variasi harga jual. Sementara itu, harga daging sapi terpantau stabil pada level Rp165.000 per kilogram.
Pemerintah Kabupaten Landak menegaskan akan terus melakukan pemantauan intensif sebanyak dua kali seminggu demi menjaga harga tetap terkendali menjelang perayaan Nataru.
Satgas Pangan Kabupaten Landak berkomitmen memastikan masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga wajar dan suplai yang aman selama periode Nataru. (DRI)