Konflik AS Venezuela Tak Ganggu Pasokan Migas RI
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral menyatakan konflik geopolitik yang terjadi di Venezuela hingga saat ini belum memberikan dampak terhadap industri minyak dan gas bumi nasional, termasuk pada harga bahan bakar minyak di dalam negeri.
Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, Laode Sulaeman, mengatakan pemerintah masih terus memantau perkembangan situasi global. Namun sejauh ini, kondisi pasokan migas Indonesia dinilai tetap stabil.
Menanggapi kekhawatiran potensi kenaikan harga BBM akibat konflik Amerika Serikat dan Venezuela, Laode menyampaikan hingga saat ini belum terlihat adanya dampak langsung.
Pemerintah pun belum melihat indikasi kenaikan harga minyak yang signifikan dalam waktu dekat.
Laode menambahkan, sumber pasokan minyak mentah Indonesia tidak bergantung pada Venezuela.
Meski demikian, Laode memastikan pemerintah tetap menyiapkan langkah antisipasi sebagai bagian dari manajemen risiko dalam menghadapi ketidakpastian global.
Sebelumnya, konflik geopolitik di Venezuela berpotensi mendorong kenaikan biaya logistik dan transportasi seiring dengan naiknya harga minyak dunia dalam jangka pendek. Dampak tersebut dinilai lebih berpotensi terasa pada harga BBM non-subsidi. (FZR)