Nostalgia Griya Reyog Tua Ponorogo
Sebuah warung unik di Desa Sawuh, Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, menawarkan perpaduan wisata budaya Reyog dan kuliner Nusantara.
Inilah Griya Reyog Tua di Desa Sawuh, Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo. Pengunjung akan disambut deretan tujuh dadak merak atau reyog jadul yang usianya diperkirakan mencapai seratus tahun.
Reyog-reyog ini terpajang lengkap dengan berbagai ornamen lawas, mulai dari hiasan dinding, perabot kayu, hingga suasana warung yang kental dengan nuansa era tahun sembilan puluhan. Seluruh koleksi reyog jadul ini didapatkan dari berbagai penjuru Kabupaten Ponorogo. (SAY)