Pemkab Sanggau Perbaiki Ruas Jalan Abdul Fatah di Mukok
Pemerintah Kabupaten Sanggau, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, melakukan peningkatan ruas Jalan Abdul Fatah di Desa Kedukul, Kecamatan Mukok.
Perbaikan dilakukan karena posisi badan jalan rendah dan jika terjadi genangan air menyebabkan mobilitas masyarakat terganggu, bahkan tidak bisa dilewati.
Beginilah kondisi ruas Jalan Abdul Fatah di Desa Kedukul, Kecamatan Mukok, Kabupaten Sanggau, yang akan dilakukan perbaikan berupa peningkatan ruas jalan oleh pemerintah daerah melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Sanggau.
Plt. Kepala Dinas PUPR Kabupaten Sanggau, Aris Sudarsono, menyampaikan Pemkab Sanggau melakukan perbaikan peningkatan ruas jalan di tahun anggaran 2025 ini karena posisi badan jalan rendah dan jika terjadi genangan air menyebabkan mobilitas masyarakat terganggu.
Sebelumnya, ketika ruas jalan tersebut digenangi air, bahkan tidak bisa dilewati oleh masyarakat. Perbaikan peningkatan ruas jalan ini merupakan program kerja untuk mewujudkan visi misi Sanggau Maju, Berkelanjutan, dan Berkeadilan.
Dengan diperbaikinya ruas Jalan Abdul Fatah di Desa Kedukul, Kecamatan Mukok ini, diharapkan bisa mempermudah akses serta mobilisasi masyarakat setempat. (TEO)