Pemkot Pontianak Keluarkan Peringatan Banjir Rob Hingga Dua Meter
Pemerintah Kota Pontianak mengimbau kepada seluruh masyarakat di wilayah setempat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi banjir rob yang diperkirakan terjadi diantara tanggal 11 hingga 15 Januari 2026, Jum’at (9/1).
Pasang air laut yang dipengaruhi faktor astronomi itu berpotensi mencapai ketinggian dua meter dan mengancam kawasan bantaran Sungai Kapuas maupun kawasan elevasi rendah.